Selamat Datang di Website Resmi Desa Landih, Kecamatan Bangli, Kabupaten Bangli.  Media komunikasi dan transparansi Pemerintah Desa Landih untuk seluruh masyarakat. Silahkan datang ke Kantor Desa Landih meminta PIN jika Anda ingin melihat data yang terdaftar di Data Kependudukan, atau ingin melaporkan sesuatu ke Pemerintah Desa.

Artikel

Kegiatan Pembinaan Lingkungan Hidup Kodim 1626/Bangli di Desa Landih

10 Oktober 2024 09:51:10  admin-landih  23 Kali Dibaca  Berita Desa

Landih, Kamis (10/10/2024) – Dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan hidup, Kodim 1626/Bangli menggelar kegiatan Pembinaan Lingkungan Hidup melalui penanaman bibit pohon duren, nangka, mangga dan jati belanda. Kegiatan yang mengambil tema “Bersatu Dengan Alam Untuk Indonesia Hijau”  berlangsung di Banjar Dinas Langkan Desa Landih di sepanjang ruas jalan Boni-Landih.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjaga kelestarian lingkungan dan mengurangi dampak pemanasan global. Penghijauan ini memiliki banyak manfaat, seperti meningkatkan kualitas udara, menahan air untuk mengurangi risiko banjir dan tanah longsor, menyediakan habitat bagi fauna, dan mengurangi jejak karbon.

Sebanyak 200 bibit pohon di tanam dalam kegiatan ini. Hadir dalam kegiatan ini Pasiter Kodim 1626/Bangli yang mewakili Dandim Bangli, Danramil 1626-01/Bangli, Camat Bangli, Wakapolsek Bangli, Perbekel beserta perangkat, BPD Landih, LPM, Bhabinkantibmas, Bandesa Adat Langkan beserta masyarakat Banjar Dinas langkan.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Media Sosial

 Aparatur Desa

Back Next

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

Prodeskel Pajak Online

 Statistik

 Komentar

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:117
    Kemarin:198
    Total Pengunjung:303.220
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.97.9.170
    Browser:Tidak ditemukan

 Arsip Artikel