Senin (19/08/2019) bertempat di bale banjar Desa Pakraman Landih, Desa Landih Kec. Bangli, Kab, Bangli Pj. Perbekel Landih I Nengah Muja di damping Sekdes I Nengah Pasti Dan Kasi Pelum I Made Artana melaksanakan serah terima bantuan Banjar Adat Landih Tahun Anggaran 2019. Turut juga hadir dalam kegiatan tersebut Tokoh Agama Desa Pakraman Landih, Bendesa Pakraman Landih, Kelian Banjar Dinas Landih, Kelian BanjarAdat Landih, Prajuru dan Sekaa Baris Desa Pakraman Landih.
Bantuan Banjar Adat Landih tahun anggaran 2019 berupa belanja barang diserahkan yaitu pakaian baris beserta operasional dengan nilai bantuan Rp. 10.000.000,00. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Pj Perbekel Landih, I Nengah Muja, sebelum menyerahkan bantuan beliau berkata “agar bantuan berupa pakaian Baris ini di jaga dengan sebaik-baiknya supaya dapat digunakan lebih lama dalam mendukung kegiatan upacara keagamaan di Desa Pakraman Landih” . Selanjutnya pakaian baris diterima secara simbolis oleh Kelian Banjar Adat Landih dan Kelian Sekaa Baris Desa Pakraman Landih.