Landih (13/01/2025) Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa Bali 2025, Desa Landih menggelar rapat persiapan yang dihadiri oleh Perbekel Landih, Penyuluh Bahasa Bali, Bandesa Adat, Kelian Bañjar Dinas dan Pengelola PAUD. Rapat yang berlangsung di Ruang pertemuan kantor Desa Landih ini bertujuan untuk membahas serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan selama Bulan Bahasa Bali, yang dijadwalkan berlangsung pada bulan Februari mendatang.
Bulan Bahasa Bali merupakan agenda tahunan yang diadakan untuk merayakan dan melestarikan bahasa dan sastra Bali sebagai bagian integral dari budaya Bali. Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat Bali khususnya Desa Landih semakin mencintai dan menggunakan bahasa daerahnya dalam kehidupan sehari-hari, serta memanfaatkan teknologi untuk menjaga kelestarian bahasa dan sastra Bali.
Dalam rapat persiapan tersebut Perbekel Landih, menyampaikan bahwa pelaksanaan Bulan Bahasa Bali tahun ini akan diwarnai dengan berbagai kegiatan, mulai dari lomba penulisan sastra Bali, Lomba Mepadik Tingkat Remaja, Lomba Mekidung, Lomba Pidarta Bahasa Bali dan lomba geóðing rare untuk anak-anak PAUD.
Rapat tersebut juga membahas berbagai aspek teknis, termasuk tempat kegiatan, kesepakatan peserta, waktu pelaksanaan kegiatan serta jumlah peserta yang harus di kirim dari masing-masing wilayah. Jadwal yang disepakati untuk pelaksanaan Bulan Bahaha Bali Desa Landih Tahun 2025 adalah 13 Pebruari tahun 2025. Pada rapat ini juga dilakukan pengundian no urut peserta yang berlaku untuk semua utusan dari masing-masing wilayah. Adapun hasil dari undian nomor peserta adalah sebagai berikut: Nomor undi 1 Desa Adat Bauayang, Nomor undi 2 Desa Adat Langkan, Nomor undi 3 Desa Adat Landih, Nomor undi 4 Desa Adat Penaga, Nomor undi 5 Desa Adat Palaktiying. Hasil undian nomor urut peserta kategori PAUD adalah: Nomor undi 1 PAUD Mekar Tunjung, Nomor undi 2 PAUD Tunas Bulan Palapa, Nomor undi 3 PAUD Giri Asrama Santi, Nomor undi 4 PAUD Kumara Bulan palapa.